Pontianak, (5/2/2025) – KB/TK Pesantren Anak Sholeh (PAS) Aulaadul Yamin (AY) melakukan kunjungan edukatif ke Markas Satuan Brimob (Satbrimob) Polda Kalimantan Barat pada Rabu (5/2/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan profesi kepolisian, terutama satuan Brimob, kepada anak-anak sejak dini.
Kunjungan Edukatif ke Satbrimob Polda Kalbar
Kunjungan berlangsung dari pukul 08.00 hingga 11.00 WIB. Anak-anak mendapatkan wawasan tentang tugas dan peran Brimob dalam menjaga keamanan. Mereka juga berinteraksi langsung dengan personel Brimob di markas yang berlokasi di Jl. Adi Sucipto, Pontianak.
Antusiasme Anak-anak Mengenal Brimob
Para siswa sangat antusias saat diperkenalkan dengan perlengkapan dan kendaraan taktis yang digunakan Brimob. Seperti, peralatan operasional, macam-macam alat pelindung, persenjataan, serta alat pendeksi bom.
Mereka juga belajar tentang keberanian, kedisiplinan, dan tanggung jawab, nilai-nilai yang selalu dijunjung tinggi oleh anggota kepolisian.
Membangun Silaturrahim dengan Brimob dan Sekolah TK Lainnya
Selain sebagai ajang edukasi, kegiatan ini juga menjadi sarana silaturrahim. KB/TK PAS AY bertemu dengan beberapa sekolah TK lain yang turut mengunjungi Satbrimob pada hari yang sama.
Momen ini juga memperluas wawasan anak-anak tentang berbagai profesi khususnya profesi Polisi, juga menumbuhkan apresiasi terhadap aparat penegak hukum.
Harapan untuk Generasi Penerus Bangsa
Semoga KB/TK PAS AY dapat terus memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan melalui kegiatan semacam ini. Dengan pemahaman yang baik tentang profesi polisi, anak-anak diharapkan tumbuh menjadi generasi yang disiplin dan bertanggung jawab.
Semoga generasi penerus bangsa ini, tumbuh dengan pemahaman yang baik pula tentang peran penting penegakan hukum dalam menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat.
Kontributor Lapangan : Ahmad Sukriadi
Baca Juga :
Family Gathering KB/TK PAS AY & BTQ Indonesia: Kebersamaan dan Keceriaan di Tugu Khatulistiwa
KB/TK Pesantren Anak Sholeh Aulaadul Yamin (PAS AY) Kampus 1: Semarak HUT Pontianak ke-253