Jelang Penayangannya, Film Keajaiban Air Mata Wanita (KAMAWA) Sukses Menggelar Nobar di XXI Ayani Megamall Pontianak

Bagikan :
https://www.instagram.com/bahagiapicturesid?igsh=eHo0MDA0d3Q1ZXNh

Pontianak, (21/01/2025) – Menuju penayangan serentak tanggal 23 Januari 2025, Production House Bahagia Pictures menggelar Special Screening Film Keajaiban Air Mata Wanita yang sukses diputar di bioskop XXI Ayani Megamall Pontianak, Selasa 21 Januari 2025. Pemutaran film ini digelar pukul 14.30 WIB dengan penonton yang memenuhi 2 studio. Penonton yang merupakan tamu undangan dari berbagai kalangan duduk sesuai seat yang telah ditentukan oleh panitia penyelenggara.

Sejumlah pejabat pemerintah, public figure, influencer, industri kreatif, majelis taklim, dan lain-lain menjadi tamu undangan dalam special screening kali ini. Kehadiran tamu kehormatan seperti H. Rusman H.M. Ali, SH., serta pendakwah asal Pontianak yang juga merupakan pengasuh pondok mitra Munzalan seperti Ust. Berri El Makky, Ust. Luthfan Khibar, Ust. Habibi Sarabiti juga terlihat hadir.

Produser dan kru yang terlibat.

Usai pemutaran film, sesi meet and greet dihadiri oleh para pemeran yaitu Ricky Perdana dan Rony Helmi beserta produser Dimas Luqman dan Novandrian. Dimas mengatakan bahwa ini merupakan roadshow kota yang ke-4. Film yang disutradarai oleh Indra Gunawan ini sukses membuat penonton terbawa emosi dan banjir air mata karena sarat makna tentang perasaan dan ketulusan hati wanita.

Perwakilan HAI memberikan tanggapan tentang isi film.

Seorang guru ngaji dari Hamba Allah Istimewa (HAI) yang merupakan tamu undangan merasa haru dengan makna film ini, “Tidak bisa terucap dari mulut saya, pertama kali nonton (di bioskop), maklum setiap hari di pesantren belajar. Insya Allah bukan hanya sekedar tontonan tapi juga tuntunan. Yok, sama-sama kita jalani hidup dengan ‘wow keren’,” ujarnya seraya mengutip kata yang menjadi ciri khas orisinal film tersebut.

“Mudah-mudahan film tadi menjadi tontonan dan tuntunan,” harap Ricky Perdana yang berperan sebagai Jefri.

Di akhir sesi, Novan meminta doa dan dukungan agar Bahagia Pictures selalu menghadirkan karya film yang mengangkat tema kehidupan, penuh pesan kebaikan, dan berkah untuk semua. Selain itu, ia juga menginformasikan bahwa Bahagia Pictures menyelenggarakan undian hadiah umroh bagi dua orang pemenang.

Foto bersama nobar Keajaiban Air Mata Wanita bersama Ayahman dan influencer. Foto oleh Tim Dokumentasi Kamawa.

Syarat dan ketentuannya yaitu dengan membeli minimal 8 tiket film untuk penayangan tanggal 23 Januari melalui m.Tix atau TIX ID, unggah di media sosial dengan foto terbaik bersama teman atau keluarga, kemudian mention akun Instagram @bahagiapicturesid dan @nasrullahmagnetrezeki. Untuk informasi lebih lanjut, silakan berkunjung ke Instagram @bahagiapicturesid.

Di luar studio, beberapa penonton memberikan testimoni tentang pengalaman mereka menonton film tersebut, dengan kesan yang beragam dan penuh antusiasme.

Jangan lewatkan kesempatan untuk menyaksikan film Keajaiban Air Mata Wanita, siapkan tisu Anda karena alur cerita yang menyentuh hati dan visual yang mengesankan. Segera kunjungi bioskop kesayangan Anda dan nikmati film ini bersama keluarga dan teman-teman. Film Keajaiban Air Mata Wanita siap mengajak Anda dalam sebuah perjalanan emosional yang luar biasa. Dapatkan tiketnya sekarang dan jadilah bagian dari karya luar biasa ini!

Berita Populer